homescontents

Nggak bisa dipungkiri, bersih-bersih rumah dan segala perintilannya bisa sangat menguras energi dan membutuhkan banyak waktu.

Kalau kamu termasuk orang yang sudah sangat sibuk beraktivitas dari pagi sampai malam di luar rumah, bersih-bersih dan mengerjakan pekerjaan rumah bisa jadi hal yang mungkin paling sulit dilakukan dan malas rasanya karena energi sudah menipis.

Tapi, kalau nggak dibersihkan, kondisi rumah bisa jadi berdebu dan nggak nyaman untuk istirahat. Serba salah, ya?

Dalam kondisi ini, kalau punya dana lebih, sebagian orang mungkin memilih untuk mempekerjakan asisten rumah tangga untuk bantu bersih-bersih rumah dan menyiapkan makanan. Apalagi untuk orang yang punya anak kecil atau lansia di rumah, tentu bersih-bersih rumah harus lebih ekstra demi menjaga kesehatannya.

Tapi, kalau kamu belum punya dana lebih atau bahkan tinggal sendirian, untuk mengatasi hal tersebut, kamu bisa mempertimbangkan untuk beli alat elektronik rumah tangga yang bisa mempermudah aneka pekerjaan rumah. Yang pasti, bisa bantu hemat energi dan juga waktu!

Memang, di satu sisi, alat-alat otomatis ini perlu budget khusus untuk belinya. Tapi, nggak perlu khawatir, kalau benar-benar dibutuhkan alatnya, kamu bisa memanfaatkan layanan cicilan yang ada di e-commerce seperti pembayaran Bukalapak paylater. Khususnya kalau kamu nggak punya kartu kredit!

Pembayaran Bukalapak paylater salah satunya tersedia dengan menggunakan Kredivo. Di mana kamu bisa menikmati layanan cicilan dengan bunga mulai 0% dan beragam pilihan tenor.

Nah, berikut ini 5 rekomendasi alat yang bisa jadi pertimbanganmu dalam membantu pekerjaan rumah tangga.

Vacuum cleaner untuk menyedot debu di seluruh ruangan

Kalau punya budget lebih, Vacuum Cleaner adalah alat elektronik pertama yang wajib dipertimbangkan untuk dibeli. Sebab, alat ini akan sangat membantu kamu dalam membersihkan rumah dari segala debu, partikel, dan kotoran sampai ke sudut-sudut yang nggak terjangkau. Dibanding harus menyapu bersih seluruh rumah yang mana akan menguras energi, dengan Vacuum Cleaner, cukup aktifkan mesin dan sambungkan ke listrik, kamu bisa mengatur mode bersih-bersihnya sesuai keinginan.

Salah satunya ada Xiaomi Robot Vacuum yang bisa bekerja dengan otomatis, punya banyak sensor, daya hisapnya maksimal, dan bisa diatur dengan zalur zig zag atau menjangkau sudut-sudut terpojok di rumah. Vacuum Cleaner yang satu ini dibanderol dengan harga Rp 3 jutaan!

Alat pel otomatis untuk menghemat tenaga

Selain Vacuum Cleaner, ada juga alat pel otomatis yang bisa bikin lantai di rumah jadi kinclong tanpa perlu energi lebih. Alat pel ini biasanya didesain dengan gagang yang mudah diputar dan kain pel yang bisa menyerap dan menjangkau berbagai area di rumah untuk dibersihkan.

Dibanding pakai pel biasa yang harus manual diperas, alat pel otomatis bisa jadi pilihan untuk buat bersih-bersih rumah jadi lebih singkat dan cepat!

Mesin cuci satu tabung untuk mempercepat proses cucian

Bagi kamu yang lebih banyak menghabiskan waktu di luar rumah untuk bekerja, urusan cucian bisa juga bikin pusing kalau nggak ada yang bantu-bantu di rumah. Sesekali laundry mungkin bisa membantu, tapi kalau keseringan bisa bikin boncos juga, lho.

Solusi jangka panjang yang bisa kamu lakukan adalah dengan membeli mesin cuci satu tabung sebagai investasi di rumah. Alhasil, nantinya kamu hanya tinggal mengatur sistem mesin cuci ini dan juga airnya, memasukkan baju, dan menunggu sampai kering dan selesai. Nggak perlu lagi diproses manual seperti yang dilakukan pada mesin cuci dua tabung!

Cucian bisa tetap diproses walau ditinggal-tinggal. Mesin cuci satu tabung juga punya fitur otomatis yang mana sistemnya akan berhenti saat cucian sudah selesai sesuai dengan mode yang dipilih.

Setrika uap untuk merapikan baju dalam waktu cepat

Selain mencuci, menyetrika baju juga bisa jadi hal paling melelahkan. Makin banyak tumpukan cucian kering, makin perlu tenaga ekstra pula untuk mengurai dan merapikannya satu per satu pakai setrika manual.

Kamu bisa mempertimbangkan untuk mengganti setrika konvensional dengan setrika uap yang mana cara kerjanya hanya cukup ditempel dan digosok perlahan-lahan ke baju tanpa perlu dibolak balik dan dilipat. Baju akan rapi dan kinclong dengan sendirinya, hemat waktu, dan siap dipakai, deh!

Air Purifier untuk buat udara di rumah bersih dengan cepat

Salah satu kenyamanan rumah bisa didapat jika udaranya bersih, harum, dan enak dihirup. Udara di rumah akan bersih kalau rumah rajin dibersihkan. Tapi, ada satu alat yang bisa membantu mempercepat proses penjernihan udara di rumah yaitu Air Purifier.

Di mana alat ini akan bekerja dengan menyaring berbagai partikel dan debu yang ada di udara dan mengalirkannya kembali dalam bentuk udara yang sudah dibersihkan. Alhasil, udara di rumah jadi bersih, nyaman, dan aman untuk kesehatan.